Kuansing/Riau - Setelah melakui proses panjang musyawarah desa Tahun Anggaran (T.A) 2022, akhirnya terlealisasi juga Bangunan Balai Adat Desa Banuaran T.A 2023. Dan sudah mulai kelihatan berdiri koko tiangnya pada Selasa, 24/10/2023.
Masyarakat pun tentunya mendapat respon positif terkait bangunan itu kerena sudah lama di nanti - nanti.
"Sudah lama kami mendiamkan pembangunan Balai Adat ini yang mana sebelumnya balai adat ini terbuat dari kayu dan sebagian sudah banyak yang lapuk, " Kata Masyarakat .
Tentunya ucapan terima kasih kepada seluruh pemerintah Desa Banuaran yang mana untuk tahun depan Insya Allah Balai adat sudah dapat digunakan, " ucapnya.
Ditempat bersamaan para pekerja juga antusias untuk merampungkan pekerjaan balai adat, mengenai cara dan teknik pertukangan kami masih memanfaatkan sisa kayu dan papan dari balai adat yang lama, Ucap tukang.
Ditempat terpisah Kades Banuaran Usman Jailani melalui Panggilan telp WhatsApp Jum'at 27/10/2023 mengatakan, semua terkait hal pembangunan Balai Adat sudah melalui Standar Operasional Prosedur (SOP) yang mana telah memanggil pihak terkait BPD, RT RW dan para tokoh Masyarakat Desa Banuaran.
"Alhamdulillah sekarang sudah tampak tegak tiang balai adat, jika tidak Adan kendala akhir November 2023 akan rampung pekerjaannya, " ucap Kades Banuaran.
Camat Kuantan Hilir (KH) Erdison Tuindra juga salut kepada Kades Banuaran sebab selalu memproritaskan kebutuhan yang sifatnya mendesak di tengah Masyarakatnya dan kita juga meminta semoga sebelum akhir tahun pekerjaan Balai Adat sudah rampung.(Wan)